9 Tempat Wisata Di Bekasi Yang Wajib Dikunjungi

Piramida Terbalik Summarecon
PIRAMIDA TERBALIK SUMMARECON BEKASI


Kota Bekasi lebih dikenal dengan nama Kota Patriot, selain julukan tersebut Kota Bekasi juga mendapat beberapa sebutan lainnya seperti kota urban, kota industri maupun megapolitan setara dengan DKI Jakarta.

Potensi Wisata Bekasi

            Kota Bekasi meskipun terlihat kota tersibuk kedua setelah DKI Jakarta yang menjadi salah satu sentra industri di wilayah barat Pulau Jawa, namun Bekasi tetap memiliki beberapa potensi tempat wisata di Bekasi yang dikenal bukan hanya oleh masyarakat Bekasi saja.

            Kota Bekasi memiliki titik-titik lokasi wisata yang cukup beragam, dari wisata alam yang masih cukup asri dan hijau, kemudan wisata air yang cukup lengkap, wisata belanja yang cozy dan nyaman serta wisata edukasi dan sejarah yang tak kalah menariknya. Bagi Anda pecinta kuliner, Bekasi juga memanjakan lidah Anda pada beberapa tempat wisata kuliner terseru di Bekasi. Pendek kata potensi wisata Bekasi tengah bergeliat dan terus berkembang pesat.

Jenis-jenis Wisata Bekasi
            Di atas telah disebutkan beberapa jenis wisata yang ada di Kota Bekasi. Dan dapat dikatakan bahwa tempat-tempat wisata di Bekasi termasuk yang lengkap setara dengan beberapa tempat wisata yang tersedia di Jakarta. Beberapa bahkan lebih mengusung keunikan bangunan arsitektur yang artistik sehingga dapat menjadi tambahan bagi jenis wisata baru yakni wisata artistik seperti piramida terbalik Summarecon.

Wisata Air

Water Boom Lippo Cikarang

Lokasi: Wisata Waterboom Lippo Cikarang Bekasi bertempat di Jl. Madiun Kv. 115 Lippo Cikarang, Bekasi. Keunikan tempat wisata di Bekasi ini didesain dengan nuansa Bali. Beberapa ornament khas tersebut seperti kain hitam-putih, pohon kamboja, saung serta beberapa patung Bali. 

Keterangan: Beberapa fasilitas yang tersedia seperti wahana permaian air, spa, food court serta kolam ikan terapi. Sehingga Anda dapat datang, berlibur dan bersantai dalam suasana one stop vacation, karena seluruh fasilitas cukup lengkap tersedia di sana.

Go Wet Water Park

Lokasi: Tempat rekreasi Go Wet Water Park Bekasi berada di Jl. Southern Boulevard Kav. 1, Lambangjaya, Tambun Selatan Bekasi, Jawa Barat.
Keterangan: Di Go Wet Water Park yang merupakan tempat wisata air menyediakan wahana permainan seru dengan fasilitas lengkap untuk anak-anak dan keluarga. Anda dapat bermain air sepuasnya dengan anak-anak dengan berbagai jenis permainan air yang unik dan seru.

Beberapa tempat wisata air lainnya selain kedua terbesar tersebut, Anda dapat juga mengunjungi obyek wisata air lainnya di Bekasi seperti: Galaxy Tirta Mas Sport Bekasi,
Colombus Mutiara Gading Timur, Bekasi Sport Center (BSC), Venetian Water Carnaval,
Transera Water Park Harapan Indah, Hafana Tirta Sport Centre, Kolam Renang Sukaria Tambun, Kolam Renang Taman Harapan Baru (THB). Pandu Jaya Sport, Sport Club Harapan Indah dan beberapa kolam renang lainnya, antara lain kolam renang Sarang Walet, Jaka Permai Water Park, Elmos, Fun Park Cibitung, Metland Tambun, Taman Sentosa, Megati Sukatani, Tambun Bekasi, serta Penguin Cikarang Baru.

Wisata Alam

Danau Cibeureum Bekasi

Tempat wisata yang ngehits di kalangan muda-mudi Bekasi adalah Danau Cibeureum Bekasi. Area yang unik untuk hunting foto dan banyak spot-spot foto menarik untuk ditampilkan di instagram.
Danau Cibeureum ini meski tak diresmikan menjadi tempat wisata di Bekasi yang resmi, namun tak pernah sepi dari para pengunjung, apalagi tak ada tarif masuk ke kawasan ini alias gratis.

Pantai Mekar

Lokasi: Pantai Mekar ini berlokasi di Jl Raya Muara Gembong, Bekasi, Jawa Barat. Liburan ke Pantai Mekar Bekasi.
Keterangan: kawasan tempat wisata ini merupakan pertemuan antara muara Sungai Gembong dan Sungai Citarum, sehingga suasana pantainya terasa sangat kental di Pantai Mekar ini.
Di tempat ini Anda juga dapat menyewa perahu nelayan untuk mengitari sekitar kawasan wisata. Anda pun dapat memperhatikan aktivitas nelayan dari dekat serta ikut terlibat di dalamnya sekaligus.

Wisata Edukasi dan Sejarah

Rimba Kota

Lokasi: Wisata Rimba Kota Bekasi berada di wilayah Desa Margahayu, Bekasi Selatan, Jawa Barat. Rimba Kota menyerupai sebuah Kawasan hutan seluas 2 hektare.
Keterangan: kawasan hutan tersebut berfungsi sebagai paru-paru kota yang dilindungi serta telah resmi penggunaannya sejak 2012. 

Tempat ini merupakan lokasi wisata yang aman serta favorit bagi keluarga. Anda dapat beraktivitas olahraga ringan seperti bersepeda, jogging dan jalan cepat. Terdapat penangkaran burung kutilang dan merpati yang dapat Anda pelajari sebagai sarana wisata edukasi yang bermanfaat,

Taman Buaya Indonesia Jaya

Lokasi: Wisata Taman Buaya Indonesia Jaya Bekasi berada di Jl. Raya Serang Cibarusah, Desa Sukaragam Bekasi, Jawa Barat.
Keterangan: Merupakan tempat witasa edukasi berupa penangkaran buaya yang diawasi sejak tahun 1990.
Memiliki kurang lebih 500 ekor buaya yang masih dipelihara sampai sekarang. Pada area ini terdapat beberapa jenis kolam untuk buaya dewasa serta bayi buaya dan ruang khusus penetasan telur buaya. Demi keamanan pengunjung, kolam buaya dlindungi pagar besi.
Pertunjukan lainnya yang dapat Anda saksikan adalah acara debus Banten yang mempertontonkan pawang jawara dalam melawan buaya atau ular. Juga terdapat play ground dan gazebo untuk bersantai menikmati buah sawo yang dapat dipetik langsung.

Wisata Artistik

Piramida Terbalik Summarecon

Lokasi: tempat wisata di Bekasi berupa Piramida Terbalik Summarecon ini berada di Marga Mulya, Bekasi Utara, Kota Bekasi, Jawa Barat.
Keterangan: Piramida Terbalik Summarecon sangat unik dari sisi artistik sebuah bangunan arsitektur. Menyuguhkan pemandangan yang spektakuler saat malam hari dengan aneka warna yang memancar dari Piramida. 

Memberi aura positif pada pikiran dan perasaan saat melihat sinar lampu tersebut. Dan sangat cocok sebagai spot hunting foto.
Selain pelancong tempat ini juga sangat disukai oleh para fotografer profesional maupun amatir. Piramida Terbalik Summarecon juga merupakan landmark Bekasi yang dibanggakan masyarakatnya.

Wisata Kuliner

Danau Cibeureum Bekasi

Lokasi: Wisata yang ngehits ini berada di Desa Lambangjaya, Kecamatan Tambun, Bekasi, Jawa Barat.
Keterangan: Meski danau ini dikelola seadanya tapi tetap cukup menarik untuk dikunjungi, apalagi terdapat beberapa warung yang menyajikan kuliner enak bertebaran di sekitar danau, sebagai fasilitas umum tambahan.
Para biker senang berkunjung dan menjadikan lokasi wisata ini sebagai spot menarik foto-foto mereka bersama komunitas. Ditambah lagi dengan adanya pulau di tengah danau yang jadi daya pikat menarik bagi pelancong

Dunia Salju

Lokasi: Tempat wisata Dunia Salju Bekasi ini berlokasi di: Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 1, Pekayon Jaya, Bekasi Selatan, Jawa Barat.
Keterangan: Seperti namanya, maka wahana terbaru di Bekasi Square ini bernuansa tempat bersalju seolah berada di musim dingin Eropa. Udara begitu sejuk dan dingin ketika memasuki wahana salju ini yang dibuka sejak pukul 14.00 WIB. Tempat ini sangat menarik sebagai spot foto yang instagramable.

            Demikianlah beberapa tempat wisata di Bekasi yang paling direkomendasikan bagi Anda dan keluarga untuk menghabiskan waktu liburan.



Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "9 Tempat Wisata Di Bekasi Yang Wajib Dikunjungi"

Post a Comment